Internetan untuk ibu rumah tangga

Rutinitas sebagai ibu rumah tangga (Ibu RT) terkadang membuat jenuh. Bayangkan saja, menyiapkan sarapan untuk suami, membersihkan rumah, mencuci baju dan menyetrikanya, masak di dapur, dsb. Kegiatan itu dilakukan setiap hari. Semua kegiatan dilakukan di dalam rumah dan praktis hanya menggunakan tenaga tanpa terlalu memporsir kerja otak. Hiburan untuk para ibu biasanya ngobrol dengan para tetangga atau jalan-jalan ke luar (pasar atau mall).
Tiga bulan sudah berlalu saya ikut suami di kalimantan. Selama 3 bulan pertama tersebut, 'pure' menjadi ibu RT. Bagi yang biasa bekerja sebelumnya, hari2 yang dilalui di rumah semakin hari semakin agak membosankan. Walaupun demikian, saya tidak menyesalkan pengalaman 3 bulan saya tersebut kok. Paling tidak sebagai wanita sudah sepantasnyalah mempunyai pengetahuan tentang dapur dan pekerjaan rumah. Di bulan-bulan selanjutnya, mulai ada akses internet di rumah dan mulai mencari celah untuk mengajar kembali.
Dalam pandangan saya, boleh saja seorang istri punya aktivitas di luar atau bekerja, asalkan pekerjaan rumah tetap terkendali. Bagi para istri yang tidak bekerja, untuk memvariasikan kegiatan di rumahnya dan menjadi ibu dan istri yang 'smart',dapat membuka akses internet di rumah. Internet sekarang bukanlah barang yang mahal dan langka. Saya yang tinggal di daerah kabupaten tabalong, kalimantan selatan, alhamdulillah mendapat akses internet yang mudah dan murah. Walaupun kecepatan aksesnya tidak secepat di kota-kota besar, cukuplah untuk chatting via YM dan akses informasi. Ada telkomsel flash atau indosat M2 yang bisa dipilih. Saya adalah pengguna telkomsel flash. Dengan menyisihkan 125 rb tiap bulannya (tanpa menyicil modem), kita bisa internetan di rumah. Jaringan yang ada menggunakan jaringan GPRS dengan kecepatan 115kbps, lumayan.. Kalau di kota besar bisa mencapai 256 kbps. Dijamin, insya allah bermanfaat untuk berusaha menjadi istri atau ibu yang ‘smart’. Selamat mencoba!!


0 komentar:

Post a Comment