Asyiknya menulis!!!

Ternyata kebuasaan menulis itu bisa membantu seseorang untuk menyelesaikan permasalahan yang sedang dihadapi. Statement saya ini diperkuat oleh tulisan yang ada di dalam buku terbitannya MLC yaitu 'Quantum Writing'.
Yang saya rasakan selama ini juga seperti itu kok. Dengan menulis, suatu permasalahan menjadi terpetakan. Jelas duduk persoalannya dimana. Sehingga solusipun dapat ditemukan. Setidaknya dengan dituliskan kita bisa senantiasa melihat kembali dan menelaah ulang permasalahan yang ada. Dan akhirnya lintasan pikiran yang lewatpun bisa hinggap menjadi solusi untuk pemecahan masalah kita.
Menulis identik dengan membaca. Kalau ingin gaya tulisan kita semakin meningkat kualitasnya, maka harus membiasakan diri untuk membaca. Tapi ternyata kebiasaan membaca itu tidak harus identik dengan hal yang membosankan kok. Kebiasaan itu bisa dimulai dengan membaca hal-hal yang kita sukai. Barulah lama-kelamaan kita mulai beralih ke topik lain yang beda dari biasanya. Tapi satu hal yang pasti, supaya membaca itu berdampak pada bertambahnya wawasan kita dan perubahan cara pandang atau sikap kita, maka sebelumnya timbulkanlah hal-hal yang membuat diri kita tertarik untuk membaca buku itu. Metode ini namanya 'Membaca Bebas'.
Kembali ke soal tulis-menulis, dalam buku Quantum Writing saya juga membaca tulisan, pada saat seseorang belajar matematika, dengan meluangkan waktunya barang 3 menit saja untuk mengkonsep kembali teorema, aksioma, ataupun pembuktian yang dipelajari di kelas, maka ia menjadi seorang ahli matematika yang ok. Tapi tentunya kalo belajar matematika, kudu banyak latihan juga kalau mau lulus mata kuliah, soalnya kalo ga gitu, bisa mati kutu pas ujian. He..pengalaman pribadi. Gimana gak jadi ahli matematika yang ok, jika konsep dikuasain plus lihai ngerjain soal.
Kita juga bisa mengeksplor diri kita melalui tulis menulis. Bakat, potensi, minat, dan bakat, bisa kita ketahui lewat kegiatan itu. Luangkanlah waktu barang sebentar saja dalam sehari untuk membuat tulisan tentang diri sendiri. Biarkan pena itu mengalir dalam catatan harian kita, jangan ditambahkan ataupun dikurangi. Pada saatnya nanti kita akan mengenal lebih dekat siapa diri kita sebenarnya. But its not a short time. Keep enjoy and pation when we write an essay about ourselves.
Menjadikan tulis-menulis menjadi kebiasaan merupakan kegiatan yang menyenangkan dan menguntungkan. Membawa sebuah note kecil jika berpergian kemana-mana bisa menjadikan diri kita lebih baik. Ide itu tidak bisa ditunggu kedatangannya, kudu dihampiri.
Sebenarnnya masih banyak lagi faedah dari baca-tulis... silakan mengeksplor sendiri..
Selamat membaca dan menulis!!!