Love and care...

Keikhlasan diuji dalam sebuah kepedulian. Kelelahan mental akibat output yang keluar tanpa ada yang masuk. Kepedulian yang terus menerus berusaha untuk dilahirkan terkadang membuat diri mempertanyakan kepedulian orang lain terhadap diri. Menuntut tak kan pernah habis. Namun output kepedulian terkadang membutuhkan input. Darimanakah input harus dicara jika bukan dari kekuatan menata hati dan memotivasi diri. Jika kepedulian harus menunggu orang lain peduli, maka tak kan pernah ada kepedulian di dunia ini.
Akhirnya kuatkan mental, terus menata diri, dan of course sabar dalam arti yang sesungguhnya, menjadi pilihan untuk terus bisa menebar kepedulian-minimal ke orang-orang terdekat kita. Kadangkala godaan untuk bersikap egois kerap melintas dan menghampiri. Selalu ada harapan bahwa, suatu saat ujian ini pasti akan berakhir, berakhir dengan manis.. Mudah-mudahan diri ini tidak tergoda dan tetap bertahan dan berjuang melawan keterpaksaan dan keegoisan diri.


0 komentar:

Post a Comment